Manfaat Daun Pepaya Bagi Kesehatan
Daun pepaya muda dapat dimakan seperti halnya sayur yang biasa tersaji dalam beberapa makanan Indonesia.
Ternyata, selain bisa dinikmati sebagai hidangan, daun pepaya juga memiliki kandungan nutrisi yang berlimpah. Ada banyak manfaat di dalamnya yang dapat Anda gunakan untuk mengobati berbagai penyakit. Berikut di antaranya:
Menaklukkan Demam dan Flu
Anda bisa menggunakan daun pepaya untuk membuat teh. Kandungan antioksidan di dalamnya cocok untuk mengobati pilek, flu, dan demam. Menurut para ahli, daun pepaya juga dapat membantu regenerasi trombosit dan sel darah putih yang membantu Anda melawan penyakit.
Mengurangi Nyeri Haid
Jus daun pepaya dapat membantu wanita mengatasi rasa sakit yang disebabkan oleh menstruasi. Selain itu, daun pepaya juga dapat menyeimbangkan hormon pada wanita.
Mengobati Kanker
Studi terbaru menunjukkan, daun pepaya mungkin berperan dalam perang melawan berbagai jenis kanker. Penelitian yang dipublikasikan pada tahun 2010 menyebutkan bahwa daun pepaya memiliki efek menjanjikan terhadap jenis sel kanker payudara, paru-paru, serviks, dan pankreas. Karena Kandungan getah putih yang ada di dalamnya merupakan zat anti-kanker.
Menangani Diabetes
Beberapa penelitian menyatakan, daun pepaya dapat mengurangi kadar glukosa sehingga menjadi pilihan yang baik untuk diabetes tipe 2. Sebuah studi yang dilakukan pada orang dewasa di Mauritius dan diterbitkan pada tahun 2012 juga menemukan bahwa daun pepaya membantu meningkatkan sensitivitas insulin.
Mencegah Demam Berdarah
Jus daun pepaya adalah metode tradisional untuk menyembuhkan demam berdarah tanpa efek samping. Penelitian ilmiah dan beberapa studi kasus telah menunjukkan bahwa ekstrak daun pepaya mengandung enzim papain yang meningkatkan trombosit.
Membantu Proses Pencernaan
Enzim papain dalam daun pepaya membantu proses pencernaan protein dan berguna untuk mengobati gangguan pencernaan. Menurut buku “The Complete Herbal Guide: A Natural Approach to Healing the Body”, rebusan daun pepaya juga dapat mengurangi mulas dan merangsang nafsu makan.
Menghilangkan Jerawat Di Wajah
Cara alami mengobati jerawat menggunakan daun ini adalah tumbuk 2 lembar daun pepaya tua yang sudah dijemur sebelumnya, campurkan sedikit air hangat lalu oleskan ramuan tersebut pada daerah wajah berjerawat. Diamkan 20 – 30 menit baru kemudian cuci muka anda dengan air bersih.
Mengatasi Tekanan Darah Tinggi
Khasiat daun pepaya berikutnya adalah mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Rebus lima lembar daun dengan setengah liter air kemudian ambil air rebusan tersebut lalu tambahkan pemanis madu murni atau gula merah. Minum selagi hangat.
Melancarkan ASI Ibu Menyusui
Bagi ibu yang sedang menyusui, kegunaan daun pepaya bisa melancarkan ASI secara alami. Siapkan 5 lembar daun muda kemudian letakkan di atas api sampai daun layu. Tempelkan selagi hangat di atas payudara ibu kecuali bagian puting.
Memperkuat Tulang Dan Gigi
Konsumsi sayur daun pepaya secara teratur dapat memperkuat tulang dan gigi anda. Kandungan alaminya dipercaya bisa membuat gigi lebih kuat dan tulang lebih sehat.
Mengatasi Balita Kurang Gizi
Jika buah hati anda mengalami kurang gizi, maka air rebusan daun pepaya bisa jadi solusi tepat untuk anda. Kandungan mineral dan juga vitamin yang ada pada daun pepaya akan mengatasi masalah kurang gizi pada balita yang umumnya terlihat dari bagian perut yang membuncit. Silahkan anda rebus daun pepaya bersama 1 gelas air matang sampai mendidih lalu saring dan minumkan 2 sendok air ini secara rutin setiap hari sampai buah hati anda menunjukkan hasil yang memuaskan.
Membunuh Bakteri
Dalam daun pepaya juga sangat berkhasiat untuk membunuh bakteri yang ada di dalam sistem pencernaan dan ini memegang peran penting saat terjadi masalah pada perut anda. Selain itu, air rebusan daun pepaya juga berkhasiat untuk mencegah terjadinya refluks asam dan juga memperkecil radang selaput perut.
Menyembuhkan Malaria
Malaria juga menjadi salah satu jenis penyakit mematikan yang ditularkan lewat perantara nyamuk. Dalam daun pepaya mengandung enzim papain yang akan berperan dalam peningkatan trombosit dalam tubuh. Sehingga air rebusan ini bisa anda gunakan untuk menyembuhkan malaria secara alami dan mudah.
Mengatasi Keputihan
Keputihan yang terjadi pada wanita sebenarnya hal yang normal, akan tetapi jika keputihan juga disertai dengan rasa sakit pada rahim, gatal, wajah pucat dan gairah seks menurun maka harus segera mendapat penanganan terbaik. Untuk mengobati masalah keputihan anda bisa merebus 3 tangkai daun pepaya muda bersama dengan 10 akar alang-alang dan 5 gram pulosari bersama 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Minum air rebusan ini sebagai pengganti teh atau kopi.
Mencegah Gangguan Prostat
Air rebusan daun pepaya juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan prostat sekaligus menurunkan gangguan seputar kelenjar prostat.
Membuat Rambut Berkilau
Untuk anda yang ingin memiliki rambut berkilau namun tidak sempat melakukan perawatan salon, maka anda bisa memanfatkan air rebusan daun pepaya ini. Setelah keramas, basuh tambut dengan air rebusan dan diamkan beberapa saat lalu bilas seperti biasa.
Menghilangkan Ketombe
Tidak hanya membuat rambut tampak berkilau, namun air rebusan ini juga ampuh dalam menghilangkan ketombe. Caranya adalah dengan minum air rebusan dan oleskan juga air rebusan di kulit kepala sambil melakukan sedikit pemijatan.
Mengangkat Sel Kulit Mati
Agar sel kulit pada tubuh bisa selalu dibersihkan, maka bisa menggunakan air rebusan daun pepaya untuk obat oles dan imbangi juga dengan minum air rebusan daun pepaya tersebut.
Menyembuhkan Eksim
Eksim yang merupakan salah satu penyakit kulit ini tidak hanya menyebabkan penderita merasa tidak nyaman karena rasa gatal dan sakit yang ditimbulkan, namun juga mengurangi rasa percaya diri. Sembuhkan eksim tersebut dengan cara yang mudah dan alami yakni dengan membasuh eksim secara rutin menggunakan rebusan daun pepaya sampai eksim tersebut sembuh seluruhnya.
Menurunkan Berat Badan
Untuk anda yang ingin mendapatkan berat badan ideal, selain mengatur pola makan sehat dan berolahraga, kombinasikan juga dengan mengkonsumsi rebusan daun pepaya yang dicampur dengan sari jeruk secara rutin. Kandungan dari kedua bahan ini akan membakar lemak lebih cepat karena merupakan zat pereduksi yang sangat baik.
Melawan Infeksi Virus
Tidak hanya sekedar melawan virus biasa seperti flu, namun rebusan daun pepaya juga mampu meregenerasi sel darah putih serta trombosit dan mengandung lebih dari 50 mineral dan vitamin yang bisa digunakan untuk melawan berbagai infeksi yang disebabkan virus berbahaya.
Memecah Protein Secara Alami
Kandungan dalam rebusan daun pepaya mengandung banyak nutrisi penting seperti protein, karbohidrat, fosfor, kalsium, air, besi, kalori dan berbagai jenis vitamin serta enzim papain yang bisa meningkatkan kinerja pencernaan dengan cara memecah protein secara alami.
Meningkatkan Energi
Rebusan daun pepaya ini juga akan membersihkan toksin serta membantu proses penyembuhan dengan sangat baik. Selain itu, dengan minum rebusan daun pepaya secara rutin, maka energi akan lebih ditingkatkan lebih cepat dan mencegah terjadinya kelelahan yang kronis.
Mencegah Emfisema
Emfisema yang merupakan salah satu penyakit berhubungan dengan paru-paru ini juga bisa diatasi dengan memanfaatkan rebusan daun pepaya, sebab dalam ramuan ini mengandung vitamin D, A, C dan E yang sangat penting untuk menyembuhkan berbagai masalah paru-paru seperti emfisema.
Walaupun rasanya pahit karena banyaknya manfaat yang ada pada daun pepaya maka tak ada salahnya untuk menggunakan daun pepaya sebagai obat.
Review :
- http://www.klikdokter.com/info-sehat/read/3042555/siapa-sangka-daun-pepaya-punya-manfaat-kesehatan-ini?utm_source=socialmedia&utm_campaign=FB_ctw&utm_medium=post
- http://www.akusehatku.com/2013/06/10-manfaat-khasiat-daun-pepaya.html
- https://manfaat.co.id/manfaat-air-rebusan-daun-pepaya
- img, http://jusherbal.my.id/wp-content/uploads/2017/03/Manfaat-Kesehatan-Dari-Jus-Herbal-Daun-Pepaya.jpg
No comments